5 Hal Penting agar Aman Belanja Online

16 komentar
Konten [Tampil]

Hal penting aman belanja online

Belanja online sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Agar kita aman belanja online tentu saja ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Nah, MbaKrib akan menbagikan tips nya pada artikel kali ini. Baca sampai habis ya...

Sejak #DiRumahAja, siapa yang rumahnya hampir tiap hari didatangi kurir dan teriak "Pakeeet". Sampai-sampai kurirnya jadi hafal sama kita. Mungkin juga sih ketika kurirnya liat daftar pengiriman paket malah jadi membatin "die lagi.. die lagi" saking seringnya kurir datang ke rumah kita.

Kenapa ya kurir sering datang? Coba tanyakan pada jari yang doyan mencet tombol checkout di marketplace. Sudah berapa kali di bulan ini si jari mencet tombol tersebut? Hehehe...

Sejak pandemi dan adanya himbauan untuk tetap di rumah, banyak dari kita lebih sering berbelanja online. Entah itu beli makanan di aplikasi ojek online atau belanja barang kebutuhan sehari-hari. Bisa juga belanja karena barangnya lucu. Ya, sesederhana itu. Perempuan tidak perlu banyak pertimbangan dalam berbelanja. Banyak yang jadi penganut aliran "barang lucu ga boleh dilewatkan". Segala macam barang lucu yang terlihat oleh mata pasti harus dimiliki. Belum lagi banyaknya "racun" barang lucu dan estetik dan bertebaran di TikTok dan Instagram. Pastinya bikin hati langsung menjerit "aaaa pengeeen".

Tapi ada juga nih yang jadi pengikut aliran "masukin keranjang tapi ga di checkout" sampai-sampai jumlah barang di keranjang belanja syopi nya 99++. Bagi mereka berselancar di marketplace adalah sebuah kesenangan. Belum lagi perasaan bahagia setiap kali menekan tombol "Tambah ke keranjang". Berasa sultan banget tiap liat barang yang disuka langsung masukin ke keranjang. Tapi untuk checkout, itu lain cerita Tems. Banyak banget pertimbangan yang harus dilakukan sebelum menekan tombol keramat ini. Dan seringnya berakhir barang tetap berada di keranjang hingga stoknya habis. Hihihi...

Aman Belanja Online

Sesuai judulnya, MbaKrib akan memberikan tips-tips agar kamu bisa berbelanja online dengan aman dan nyaman. MbaKrib termasuk yang sering belanja online karena ga perlu ngabisin tenaga keliling pusat perbelanjaan. Sambil rebahan pun bisa tetap belanja. 

Namun, karena tidak bisa melihat langsung produk yang dijual kita harus teliti dan cermat dalam berbelanja. Agar pengalaman belanja kamu menyenangkan ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat berbelanja online sebagai berikut.

1. Pastikan Toko Terpercaya

toko terpercaya
Sekarang banyak pilihan untuk berbelanja online. Bisa dari marketplace, website toko serta akun-akun online shop di berbagai media sosial seperti Instagram dan Facebook. Hal pertama yang harus kamu cek adalah apakah toko online terpercaya atau tidak. Perhatikan barang-barang yang ditawarkan. Apakah harganya masuk akal? Apakah sudah ada orang yang berbelanja di toko tersebut?

Di marketplace, kita dimudahkan dengan adanya kategori official store dan star seller atau penjual terpercaya. MbaKrib merekomendasikan kamu untuk selalu belanja di official store. Brand-brand besar memiliki official store di semua marketplace yang ada. Jika tidak ada official store-nya, maka belilah dari penjual terpercaya yang memang sudah diberi peringkat langsung oleh marketplace.

Trus, gimana dengan toko yang bukan keduanya? Bukan official dan juga belum mendapat predikat penjual terpercaya? Toko yang tidak memiliki 2 hal tersebut bukan berarti toko yang buruk atau tidak terpercaya. Bisa saja itu adalah toko baru atau jumlah penjualan dan rating dari pembeli belum mencukupi syarat untuk menjadi penjual terpercaya. Kamu tetap bisa kok belanja disana. Kuncinya adalah teliti dan berhati-hati.

2. Baca Deskripsi Barang dan Ketentuan Pembelian

Tems, pernah baca kan tentang pembeli kecewa dengan barang yang dibeli karena tidak sesuai dengan ekspektasi? Ada yang beli sofa dengan harga murah, namun ternyata sofa yang datang ukuran mini. Ada juga yang beli tas punggung, namun ternyata ukurannya terlalu mini. Dan banyak lagi kasus lainnya.

Kita pasti ga mau dong hal kayak gini terjadi saat kita belanja. Untuk itu, membaca deskripsi produk adalah keharusan. Apa bahan yang digunakan, berapa ukuran dan berat barang, dan sebagainya. Jangan sampai kamu tergoda dengan foto produk yang cantik, lalu abai membaca deskripsi produknya. Lalu kecewa saat produknya datang.

Setiap toko juga memiliki ketentuan berbeda terhadap penjualan barangnya. Ada toko yang mengharuskan pembeli mencantumkan warna cadangan jika warna yang diinginkan tidak ada. Ada jua yang akan mengirimkan barang secara acak untuk pembelian dalam jumlah banyak. Ada juga yang mengirimkan sesuai dengan pesanan kita dan tidak bisa diubah setelah checkout. 

Jangan sampai kamu berpikiran semua toko punya ketentuan yang sama. Jadi telitilah membaca deskripsi setiap produk yang akan kamu beli.

3. Lihat Review 

rating bintang lima
flaticon.com

 "Aku udah baca deskripsi produk nih, tapi masih belum yakin dengan produknya. Aku mesti gimana?" Pasti banyak dong yang merasakan kegalauan yang sama. Untuk itulah ada fitur yang disebut review atau ulasan produk. Kamu bisa melihat komentar dari orang-orang yang sudah membeli produknya. Apakah mereka suka dengan produknya? Bagaimana kualitas produk tersebut?

Apalagi saat ini banyak para pembeli yang senang hati mencantumkan foto saat mereka menggunakan produknya. Nah, kamu bisa membaca ulasan mereka dan menyimpulkan kualitas produk yang kamu inginkan.

4. Manfaatkan Layanan Pelanggan

Setiap toko online pasti memiliki admin yang siap menjawab semua pertanyaan kamu. Nah, kamu bisa menanyakan hal-hal yang belum disampaikan pada deskripsi produk pada admin. Ingat ya, baca dulu semua deskripsi produk dengan teliti. Jika hal yang kamu cari tidak ditemukan baru nanya adminnya. 

Gunakan bahasa yang baik dan sopan saat bertanya ya Tems. 

5. Perhatikan Packing Barang

Hal lainnya yang perlu jadi perhatian adalah packing barang. Apalagi jika kamu membeli barang elektronik. Ketika MbaKrib beli laptop secara online packing adalah hal yang menjadi perhatian serius. Amannya, untuk barang yang rentan rusak saat pengiriman gunakan packing kayu. Memang biayanya lebih mahal dari packing biasa. Tapi kamu ga mau kan gegara ingin hemat barang yang dikirimkan malah rusak. Bukannya untung, malah jadi buntung. 

Biasanya, toko juga tidak akan mengganti kerusakan karena pengiriman. Karena pengiriman adalah urusan pihak ekspedisi. Dan pihak ekspedisi akan menilai itu adalah kesalahan pelanggan. Barang rentan rusak, tapi kamu ga memberikan perlindungan tambahan. Kan ngadi-ngadi.

Kecuali barang rusak karena kelalaian toko atau kesalahan ekspedisi. Misal kamu udah minta tambahan bubble wrap saat pengiriman, namun toko lupa dan menyebabkan barang kamu rusak. Kalau ini terjadi, kamu bisa minta ganti rugi ke tokonya. 

Itulah 5 hal penting yang harus kamu perhatikan agar kamu merasa nyaman dan aman belanja online. Ketelitian adalah kunci dalam belanja online. Jangan mudah tergiur dengan harga murah yang tidak masuk akal. Ingat, ada harga ada kualitas. 

Kalau menurut kamu, apalagi hal yang harus diperhatikan agar bisa aman belanja online? Bagikan pengalaman kamu di kolom komentar ya. Selamat belanja online Tems..

Febrina
Hai, aku Febrina. Selamat menjelajah di ruang ceritaku

Related Posts

16 komentar

  1. Pertimbangannya lokasi toko aku mba, kalau jauh nanti ongkirnya mahal hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. O iya.. Bener mba. Kalau lokasi tokonya jauh jadi berat ongkir. Beli pas promo aja mba 😊

      Hapus
  2. Jangan lupa cari yang lagi great sale... Hehe. Soon 12.12

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaha.. Bener pak yonal. Manfaatkan diskon yang bertebaran

      Hapus
  3. Wah membantu banget nih buat saya yang hoby belanja online di marketplace

    BalasHapus
  4. Aku juga suka belanja online, Mbak. Tapi aku nyari yang aman dalam pembayaran. Ada jaminan uang kembali kalo barang nggak sesuai pesanan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener mba. Makanya aku suka belanja di marketplace. Lebih aman karena uangnya ditransfer ke rekening marketplace nya

      Hapus
  5. Wah, aku bukan pengguna olshop, baca ini jadi bisa lebih hati-hati deh kalau pas mau belanja olshop

    BalasHapus
  6. Kalo belanja online emang penting banget tuh liat review dari pembeli sebelumnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener mba. Jadi kita lebih tau kualitas barangnya. Aku malah selalu liat komentar dari yang ngasih rating rendah biar tau apa kekurangan produknya

      Hapus
  7. 6. Pastikan ongkirnya gk mahal 🤣🤣

    Resiko tinggal jauh dr pusat kota, apa² yg gk pernah ketinggalan dicek ongkirnya dl, wkwkwkw

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener mba. Manfaatkan diskon ongkir. Hehehe..

      Hapus
  8. masukan juga buat para seller inih hihi, aku juga seller sekaligus buyer online wkwk

    BalasHapus

Posting Komentar